Marching Band Bahana Citra Nusa SMP/SMA Unggulan Citra Nusa Cibinong

Terus Menorehkan Prestasi dan Menambah “Jam Terbangnya”

Meski baru berusia setahun lebih, Marching Band (MB) Bahana Citra Nusa yang didirikan 23 April 2004 oleh Bapak drh. Jhoni Alen Marbun, kini makin optimis untuk lebih banyak menorehkan prestasi dan “jam terbangnya”.

Setelah menyabet Juara I dari 52 Peserta pada penampilan Perdana di Festival Cikeas Bertasbih bulan Maret 2005, berikutnya sempat menjadi juara dengan menyabet 5 trofi untuk kategori Percussion Line, Colour Guard, Display and Showmanship, Field Commander dan Band Terbaik di Festival HUT Kota Bogor bulan Juli lalu. Yang terakhir, pada bulan Agustus lalu menjadi Juara Umum dengan menyabet 6 tropi sekaligus 6 Juara I untuk Percussion Line, Hornline, Colour Guard, Field Commander serta Display and Showmanship pada lomba Marching Band se-Kabupaten Bogor.

Kini, MB Citra Nusa semakin aktif menambah “jam terbangnya” dengan tampil memenuhi undangan di Lapangan Tegar Beriman Cibinong pada perayaan Kemerdekaan RI Agustus lalu. Dan menjelang bulan Ramadhan pekan lalu tampil di acara Kantor Walikotamadya Depok. Bahkan, menurut rencana, dipenghujung tahun ini MB Citra Nusa akan berpartisipasi di hari AIDS sedunia di Istora Senayan Jakarta!

MB Bahana Citranusa yang dilatih oleh Kak Faisal, Kak Abrar dan Kak Agus dan team kini diperkuat oleh 180 orang siswa-siswi SMP dan SMA Unggulan Citra Nusa Cibinong. Dengan Manager Bapak Pardomuan Marbun, A. Md, MB Bahana Citranusa berharap bisa tampil dengan menyuguhkan penampilan terbaiknya dan menghibur di setiap kesempatan dan di kancah Marching Band Tanah Air Indonesia. Bravo! (Nina, Jay, Sabina)

Marching Band Bahana Citra Nusa

Sekretariat: Jalan Raya Cipayung No 17 Cikaret Cibinong Kabupaten Bogor.